Kamis, 27 November 2014

What is Process ?

Haiii Frennn 
Menulis membutuhkan disiplin, ini yang saya rasakan sekarang hehehe
Belakangan saya lagi sibuk untuk merampungkan buku perdana saya
Doakan yah frennnn

ini adalah sepenggal bab dari buku yang saya tulis ...
Semoga bermanfaat ....

Apa itu Proses ?

Berbicara tentang proses sebenarnya kita berbicara tentang sebuah makna kata yang sangat dalam dan luas. Ijinkan saya membahas dalam paradigma yang lebih focus dan yang lebih mengena dengan kehidupan kita sehari hari. Saya akan memulai dengan sebuah pertanyaan ….

Menurut Anda, apa yang membuat air bisa mendidih ? Mendidih disini bukan berarti panas, karena definisi panas itu relatif tergantung persepsi masing masing orang. Mendidih disini bermaksud mempunyai suhu 100⁰C. Karena secara pengetahuan umum, air bisa dikategorikan mendidih bila telah mencapai 100⁰C.

Kembali ke pertanyaan semula, apa yang membuat air mendidih ?
Bukan karena dipanasin, bukan karena direbus, bukan karena dialirkan listrik (bagi yang pake ceret listrik). Semua yang saya sebutkan diawal adalah tentang cara agar air bisa mendidih. Pertanyaannya apa yang membuat air tersebut mendidih ?

Yang membuat air bisa mendidih adalah karena air tersebut bersedia melewati proses pemanasan sampai dengan 100⁰C. Yang membuat air bisa mendidih karena telah lewati proses peningkatan suhu panas derajat demi derajat dan berakhir di 100⁰C sehingga kita mengkategorikan air tersebut telah mendidih.
Kehidupan kita kadang kala sama seperti air yang didalam ceret. Kita mau mendidih (sukses) namun sering kali kita tidak paham bahwa untuk sukses perlu diproses. Diproses bermaksud kita semua harus sukarela menikmati suka maupun dukanya dalam menjalankan proses perjalanan kita menuju kesuksesan.

Proses merupakan sebuah kata yang sangat simple namun mempunyai makna yang begitu mendalam. Semua yang terjadi didalam kehidupan ini mengalami yang namanya proses. Tidak ada yang bisa menentang untuk tidak berproses.

Tumbuhan berproses dari kecil menjadi besar, terkena sinar matahari, harus menarik sumber air dan mineral dari akarnya, harus mampu menahan buah yang akan muncul, ataupun berbunga dan membiarkan kumbang untuk mengambil sari bunganya. Semuanya berproses dan membutuhkan waktu.

Bagaimana dengan manusia ? Sama saja, manusia juga menjalankan proses kehidupannya, dari masa bayi ke kanak kanak dan berlanjut remaja, terus menjadi dewasa dan berakhir menjadi tua. Satu Contoh kecil saja, masih ingat bagaimana sewaktu kecil kita belajar berjalan ? kita berproses juga, jatuh, berdiri lagi, jatuh dan berdiri lagi, dan sampai akhirnya kita bisa berjalan dengan lancar. Semuanya juga mengalami proses.

Jadi apa definisi sebenarnya dari proses ?

Berdasarkan Wikipedia, Proses adalah  urutan pelaksanaan atau kejadian yang terjadi secara alami atau didesain, mungkin menggunakan waktu, ruang, keahlian atau sumber daya lainnya, yang menghasilkan suatu hasil.

Namun ijinkan saya memberikan definisi pribadi saya tentang proses.
Proses adalah serangkaian peristiwa yang terjadi terus menerus dan mengakibatkan perubahan dari bentuk awalnya.

Maksudnya adalah peristiwa tersebut membuat sesuatu yang diproses itu berubah dari bentuk awalnya. Bisa saja bentuk awalnya A, dan karena berproses menjadi B.

Proses adalah Perubahan

Agar mudah dicerna dan dipahami, Kita juga bisa mendefinisikan Proses adalah Perubahan.
Dan melihat dari persepsi tersebut, proses perubahan bisa terjadi karena alami dan bisa juga karena sengaja didesain.

Contoh proses yang terjadi secara alami adalah proses sebuah ulat menjadi kepompong dan akhirnya menjadi seekor kupu kupu yang cantik. Ini adalah proses alami seekor ulat.

Sedangkan Proses yang sengaja didesain lebih banyak terjadi kepada benda mati (walaupun bisa diterapkan di makhluk hidup juga) Contohnya seperti, Ketika pabrik besi memproses bijih besi untuk dibuatkan menjadi potongan besi yang rapi dan berbobot berat yang sama maka Bijih besi tersebut akan  menjalankan proses yang sengaja didesain manusia untuk membentuknya menjadi potongan besi yang dikehendaki. Itulah proses yang sengaja didesain.

Lebih bagus yang alami atau desain ?

Manusia juga sama dalam berproses, beberapa diantara kita berproses secara alami, beberapa diantara kita juga menjalankan proses yang sengaja kita desain untuk memaksimalkan potensi dalam hidup kita.

Seorang manusia yang terlahir di keluarga yang sederhana akan menjalankan proses alaminya untuk hidup sederhana, bertahan hidup, mencari penghasilan, menghemat, dsbnya. Bagaimana dengan anak manusia yang terlahir di keluarga yang lebih berada ? Mereka juga menjalankan proses alami mereka untuk menjadi bagian dari masyarakat yang berada.

Nah Bagaimana dengan proses yang didesain ?

Ketika mereka secara sadar diri untuk sengaja masuk ke sebuah kondisi yang membuat mereka tidak nyaman karena mereka siap diproses untuk menjadi lebih baik.

Contohnya kita kembali ke cerita diatas, anak dari keluarga sederhana tersebut berjuang agar bisa kuliah kedokteran sedangkan keluarganya tidak mampu. Maka secara sadar, anak tersebut memaksakan dirinya untuk diproses. Mungkin dengan bekerja dulu menabung uang untuk kuliah kedokteran, ataupun berbisnis dulu dan keuntungannya untuk kuliah. Nah anak tersebut sengaja masuk ke proses yang didesainnya sendiri untuk beroleh masa depan yang lebih baik.

Jadi inilah yang disebut proses yang sengaja didesain untuk memaksa kita memicu potensi yang ada didalam diri kita. Sederhananya ketika kita meninggalkan Zona Nyaman kita untuk mencoba sesuatu yang baru, disanalah kita kembali berproses


Mana yang terbaik ? Proses Alami atau Proses Desain ? Anda yang tentukan sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar